4 Eks Ketum Cipayung Bentuk Sukarelawan Jateng Muda Menangkan Lutfi-Yasin

4 Eks Ketum Cipayung Bentuk Sukarelawan Jateng Muda Menangkan Lutfi-Yasin

14 November 2024, 15:15

Rabu, 13 November 2024 – 17:19 WIB Sebanyak empat eks Ketua Umum Cipayung mendukung dan siap memenangkan Lutfi-Yasin pasangan Ahmad Lutfi-Taj Yasin di Pilkada Jawa Tengah (Jateng) 2024. Foto: Source for jpnn jpnn.com, SEMARANG – Sebanyak empat eks Ketua Umum Cipayung mendukung dan siap memenangkan Lutfi-Yasin pasangan Ahmad Lutfi-Taj Yasin di Pilkada Jawa Tengah (Jateng) 2024. Mereka ialah eks ketum PMII Agus Mulyono Herlambang, Raihan Ariatama (eks ketum HMI), Benidiktus Papa (eks ketum PMKRI), dan Abdul Musawir Yahya (eks ketum IMM).Mereka membentuk sukarelawan Jateng Muda untuk memenangkan Ahmad Lutfi di Pilgub Jawa Tengah 2024.Saat ini, Jateng Muda bergerak memenangkan Ahmad Lutfi-Taj Yasin di kota dan kabupaten.Agus Mulyono Herlambang mengatakan bahwa Jateng Muda ini turun mendukung suara pasangan Ahmad Lutfi-Taj Yasin di kalangan anak muda yang masuk dalam swing votters.”Kami akan menggerakan ribuan sukarelawan Jateng Muda yang telah mengikuti Bimtek maupun yang sedang kita Bimtek di daerah-daerah. Teman-teman akan fokus membantu pemenangan Ahmad Lutfi dan Gus Yasin dengan menyasar pemilih pemula, Gen Z dan anak muda di Jateng dengan pertimbangan pemilih pemula di Jawa Tengah cukup signifikan,” kata Agus.Agus menjelaskan Jateng Muda yang mulai bekerja beberapa waktu terakhir ini memprioritaskan daerah-daerah berdasarkan hasil survei.”Sukarelawan Jateng Muda bergerak di wilayah- wilayah berdasarkan pemetaan survei, sehingga bisa menyasar langsung target pemilih secara tepat dan terukur,” jelas dia. Sukarelawan Jateng Muda dibentuk untuk memenangkan Ahmad Lutfi di Pilgub Jawa Tengah 2024.

Partai

Institusi

K / L

BUMN

NGO

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Provinsi

Negara

Topik

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi