Liputan6.com, Jakarta – Presiden Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Uni Emirat Arab (UEA) Syeikh Mohamed bin Zayed Al Nahyan atau Pangeran MBZ di Istana Kepresidenan Qasr Al Watan pada Sabtu 23 November 2024.
Kedatangan Presiden Prabowo disambut langsung Pangeran MBZ hingga pasukan kerajaan dan militer. Berdasarkan pantauan di Istana Qasr Al Watan, Prabowo tiba pukul 11.36 waktu setempat. Kedatangan Prabowo diiringi sejumlah dentuman meriam.
Tiba di depan Istana, Prabowo langsung disambut Presiden MBZ. Keduanya kemudian bersalaman dan berjalan bersampingan memasuki Istana. Selesai memeriksa pasukan, kedua pemimpin langsung masuk ke ruangan melakukan pertemuan bilateral. Para utusan yang hadir ikut mengikuti pertemuan tersebut.
Turut mendampingi Prabowo Menteri Luar Negeri Sugiono, Menteri ESDM Bahlil Lahadalia, Menteri Investasi dan Kepala BKPM Rosan Roeslani, Menteri Pariwisata Widiyanti Putri, Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya serta Wakil Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman Fahri Hamzah.
Selain itu, Dirjen Aspasaf Kemlu Abdul Kadir Jaelani, Dirut Pertamina, Bapak Simon Aloysius Mantiri dan Dubes RI untuk UEA Husin Bagis.
Pertemuan bilateral tersebut menjadi momentum untuk memperkuat hubungan kedua negara yang selama ini telah terjalin dengan baik.
MBZ menyampaikan apresiasi atas kunjungan Prabowo beserta delegasi ke PEA. Ia menegaskan pentingnya hubungan bilateral yang telah berkembang pesat dalam beberapa tahun terakhir, khususnya di bidang perdagangan, investasi, dan kerja sama pembangunan.
“Hubungan kita bukan baru dimulai hari ini. Kita sudah saling mengenal sekian tahun, dan saya bangga dengan hubungan ini. Insyaallah, hubungan ini semakin membaik dan berkembang bagi kedua bangsa dan negara di tahun-tahun mendatang,” kata MBZ, Sabtu 23 November 2024.
Selain itu, Presiden Prabowo Subianto menyampaikan terima kasih atas inisiatif UEA dalam melibatkan Indonesia pada misi kemanusiaan di Gaza.
“Dalam banyak hal kami sudah bekerja sama baik. Saya juga ingin mengucapkan terima kasih dalan rangka memberi bantuan kemanusiaan (ke Gaza), UEA mengajak kami dan tim kesehatan kami dengan rumah sakit lapangan di Rafah, Gaza,” ujar Prabowo ke MBZ.
“Kami berterima kasih atas kerja sama ini, atas inisiatif Yang Mulia mengajak kami. Kami sangat berterima kasih,” sambung dia.
Berikut sederet hal yang dibahas saat pertemuaan bilateral Presiden Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden UEA Syeikh Mohamed bin Zayed Al Nahyan atau Pangeran MBZ di Istana Kepresidenan Qasr Al Watan pada Sabtu 23 November 2024 dihimpun Tim News Liputan6.com:
Presiden Prabowo Subianto melanjutkan perjalanan luar negerinya. Kali ini, Prabowo mendatangi Persatuan Emirat Arab (PEA). Kedatangan Prabowo disambut oleh Presiden PEA Mohamed bin Zayed Al Nahyan.