Selasa, 12 November 2024 – 19:45 WIB
Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bogor, Atang Trisnanto-Annida Allivia. Foto: Yogi Faisal/JPNN.com
jabar.jpnn.com, KOTA BOGOR – Pasangan Cawalkot Bogor nomor urut 2 Atang Trisnanto dan Annida Allivia berjanji akan memberikan reformasi birokrasi mulalui enam langkah yang akan membuka restu warga Bogor untuk memimpin daerahnya.Bagi tim pemenangan Cawalkot Bogor nomor urut 2 Atang Trisnanto dan Annida Allivia, yakni tim Jabar Putih Kota Bogor, semua yang tersaji bagi masyarakat dalam debat lima pasang Cawalkot Bogor pada Jumat, 8 November 2024 adalah tawaran yang spesial 5 tahun ke depan.Ketua Jabar Putih Kota Bogor, Adityawarman Adil berujar betapa yang disampaikan Atang dan Annida dalam debat pekan lalu sungguh dengan takaran yang matang dan betul-betul hasil serapan gagasan masyarakat serta pengalaman Atang selama lima tahun menjadi ketua DPRD Kota Bogor.“Semua yang disampaikan Insyaallah pas di hati masyarakat Bogor. Tidak ada yang muluk-muluk. Menunjukkan Kang Atang memang terbiasa ada di lingkungan legislatif, pemerintah dan masyarakat. Beliau ingin warga Bogor memberi restu dengan ikhlas,” katanya.Menurut Adit sapaannya, sebagai mitra pemerintahan Bima Arya dan Dedie Rachim 2019-2024, koordinasi antara Atang dan Bima Arya sebagai pucuk pimpinan legislatif dan eksekutif menghasilkan Bogor Berlari, menuju nyaman untuk semua, seperti yang dicita-citakan Atang-Annida ke depan.Berbaju kemeja putih dan celana putih, Atang kali Jumat (8/11/2024) malam melangkah untuk meyakinkan masyarakat bahwa senyum, keramahan dan gagasan Bogor Nyaman untuk Semua adalah yang terbaik yang bisa ia berikan.Polesan program pemerintahan sebelumnya yang ingin Bogor maju dari segi infrastruktur, kata Angga, diimbangi oleh DPRD yang menghasilkan inisiatif-inisiatif peraturan daerah dan program pro rakyat seperti tebus izajah, ingin Atang-Annida lanjutkan dengan sentuhan kolaborasi anak-anak muda produktif.Sementara Annida, Gen Z yang mendampingi Atang sebagai Cawalkot juga mampu menampilkan kesantunan dan keberanian mengutarakan gagasan.
Pasangan Cawalkot Bogor nomor urut 2 Atang Trisnanto dan Annida Allivia berjanji akan memberikan reformasi birokrasi mulalui enam langkah
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News