Warta Ekonomi, Bandar Lampung –
Dukungan masyarakat terhadap pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Lampung, Arinal Djunaidi dan Sutono, terus meningkat seiring kampanye mereka yang dipadati warga di berbagai wilayah.
Pada kampanye yang digelar di Lapangan Sribhawono, Lampung Timur, ribuan warga hadir, menunjukkan antusiasme yang tinggi. Para pendukung menyatakan bahwa kehadiran mereka tidak lepas dari kerja nyata Arinal selama menjabat sebagai Gubernur Lampung sebelumnya.
Pengamat politik dari Universitas Lampung, Sigit Krisbintoro, menyebut bahwa dukungan masyarakat terhadap Arinal-Sutono tak lepas dari program-program pro rakyat yang telah diimplementasikan, seperti Kartu Tani dan bantuan UMKM.
Menurutnya, kebijakan tersebut sangat membantu petani dan pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM), terutama saat pandemi.
“Program-program pro rakyat yang diusung oleh Arinal-Sutono, seperti Kartu Tani dan bantuan UMKM, tentu sedikit banyak akan mendapat dukungan dari para petani dan pelaku UMKM,” kata Sigit saat dihubungi, Sabtu (02/11/2024).
Ia menambahkan bahwa kebijakan-kebijakan ini memberikan manfaat langsung yang dirasakan oleh masyarakat dan menunjukkan perhatian nyata terhadap sektor-sektor ekonomi kecil.
Sigit juga menyoroti antusiasme masyarakat yang hadir di kampanye Arinal-Sutono di Lampung Timur sebagai bentuk dukungan dan apresiasi atas kerja nyata pasangan calon tersebut.
“Kehadiran masyarakat yang memadati kampanye Arinal-Sutono di Lampung Timur bisa jadi merupakan bentuk dukungan dan kepuasan masyarakat Lampung Timur terhadap pasangan Arinal-Sutono,” ucapnya.
Sigit menekankan pentingnya keberlanjutan program-program ini untuk mendorong kemandirian masyarakat.
“Tinggal bagaimana pasangan calon ini dapat mengimplementasikan program-program tersebut untuk mendorong kemandirian masyarakat, baik itu para petani maupun pelaku UMKM, demi peningkatan kesejahteraan mereka,” jelasnya.
Sigit juga menambahkan bahwa program-program yang telah berjalan, seperti subsidi pupuk melalui Kartu Tani, merupakan bukti kepedulian Arinal terhadap petani dan pelaku UMKM.
“Kalau program ini bisa dirasakan manfaatnya oleh para petani dan para pelaku UMKM, tentu akan jadi penentu untuk meraup hati pemilih untuk mendukung Arinal-Sutono ke depan,” pungkasnya.
Dukungan masyarakat yang terus mengalir kepada Arinal-Sutono diprediksi akan berdampak signifikan pada peta pemilih di Lampung, terutama bagi pemilih yang menggantungkan kesejahteraan mereka pada sektor pertanian dan UMKM.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.