UIN Sunan Kalijaga Mewisuda 2.207 Lulusan

UIN Sunan Kalijaga Mewisuda 2.207 Lulusan

6 November 2024, 0:17

KRjogja.com – YOGYA – UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta mewisuda sejumlah 2.207 lulusan yang terdiri dari Sarjana, Magister dan Doktor pada prosesi wisuda periode I Tahun Akademik 2024/2025 di gedung Prof HM Amin Abdullah. Prosesi wisuda dilaksanakan selama tiga hari berturut-turut, Selasa-Kamis (5-7/11/2024). “UIN Sunan Kalijaga harus dapat melahirkan alumni yang siap berubah dengan cepat dalam menghadapi tantangan dan ketidakpastian. Siap menggunakan ilmu tidak hanya untuk kepentingan pribadi, tetapi juga kemaslahatan masyarakat. Sejalan dengan komitmen UIN Sunan Kalijaga untuk mengimplementasikan prinsip Islam yang rahmatan lil ‘alamin, menjadi rahmat dan berkah bagi seluruh alam,” tutur Rektor UIN Sunan Kalijaga, Prof Noorhaidi Hasan SAg MA MPhil PhD, Selasa (5/11/2024). Baca Juga: Tantangan Budaya Rezim Prabowo Ditambahkan Prof Noorhaidi, pendidikan bukan hanya tentang gelar dan prestasi. Tapi tentang komitmen seumur hidup untuk belajar, melayani dan berkontribusi di bidang profesinya masing masing. Baik di dunia bisnis, pemerintahan, pendidikan, maupun pelayanan masyarakat.
Pihaknya berharap, alumni UIN Sunan Kalijaga dapat mencerminkan nilai-nilai yang telah dipelajari. Dapat menjadi problem solving dengan berpijak pada ilmu dan iman. Siap mengemban peran baru di masyarakat berbekal kompetensi, softskill, dan ketahanan mental yang kuat. Baca Juga: Potensi Gig Economy

Wisuda kali ini bersamaan dengan peringatan 73 tahun kelahiran UIN Sunan Kalijaga. Usia ini menjadi momentum penting untuk merenungi perjalanan panjang transformasi dan kontribusi dalam mendidik putera-puteri bangsa. Pada Wisuda hari pertama, Selasa (5/11/2024), mewisuda sejumlah 736 lulusan. Sementara pada hari kedua, Rabu (6/11/2024) mewisuda 740 alumni. Sedang untuk hari ketiga pelaksanaan wisuda, Kamis (7/11/2024) mewisuda 731 alumni. (Feb)

Tokoh

Partai

Institusi

K / L

BUMN

NGO

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Provinsi

Negara

Topik

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi