Harianjogja.com, JOGJA–Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Jogja menggelar acara senam sehat ceria dalam rangka menyambut Milad Muhammadiyah ke-112. Kegiatan yang berlangsung meriah di Lapangan Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Kampus 4 pada Minggu (10/11/2024) pagi itu diikuti oleh sekitar 4.500 warga Muhammadiyah dari berbagai penjuru Kota Jogja.Antusiasme warga Muhammadiyah sangat terlihat dari jumlah peserta yang hadir. Tidak hanya anggota amal usaha Muhammadiyah, tetapi juga perwakilan dari PCM, PRM, PCA, serta organisasi otonom Muhammadiyah lainnya turut memeriahkan acara ini. Suasana semakin meriah dengan penampilan dari berbagai tingkatan pendidikan Muhammadiyah, mulai dari siswa SD hingga SMA.
Selain sebagai ajang olahraga, acara ini juga bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi dan persaudaraan di antara warga Muhammadiyah. Ketua PDM Kota Jogja H. Aris Madani mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bentuk upaya untuk menyatukan hati dan pikiran seluruh warga Muhammadiyah.”Kami berharap melalui acara ini, semangat persaudaraan dan kebersamaan di antara warga Muhammadiyah semakin kuat,” ujar Aris.BACA JUGA: Muncul Wacana UU Perlindungan Guru, Begini Respons Menteri DikdasmenTidak hanya senam sehat, acara ini juga dimeriahkan dengan berbagai kegiatan menarik lainnya. Panitia menyediakan berbagai doorprize menarik bagi para peserta, mulai dari kulkas dua pintu, sepeda motor, hingga hadiah utama berupa umroh. Hal ini semakin menambah semangat para peserta untuk mengikuti seluruh rangkaian acara.Sebagai bentuk kepedulian terhadap kesehatan masyarakat, PDM Kota Jogja juga akan menyelenggarakan pemeriksaan kesehatan gratis dan donor darah pada tanggal 17 November 2024 mendatang. Kegiatan ini akan dilaksanakan di kantor PDM Kota Jogja.Aris berharap melalui rangkaian kegiatan Milad Muhammadiyah ke-112 ini, Muhammadiyah dapat semakin kokoh dan terus berkontribusi bagi masyarakat, bangsa, dan negara. “Kami berharap Muhammadiyah dapat terus menjadi organisasi yang relevan dan memberikan manfaat bagi seluruh umat,” katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News