Sekda dan Pimpinan DPRD Kota Tidore Tinjau Kesiapan Pilkada di Kecamatan Daratan Oba

Sekda dan Pimpinan DPRD Kota Tidore Tinjau Kesiapan Pilkada di Kecamatan Daratan Oba

15 November 2024, 6:36

Abadikini.com, TIDORE – Menyongsong Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Tidore Kepulauan, H. Ismail Dokumalamo, bersama Ketua DPRD H. Ade Kama, Wakil Ketua I Asma Ismail, dan Wakil Ketua II Ridwan M. Yamin melakukan kunjungan lapangan ke tiga kecamatan di daratan Oba, yaitu Kecamatan Oba, Kecamatan Oba Tengah, dan Kecamatan Oba Utara pada Kamis (14/11/2024).
Kunjungan tersebut bertujuan memantau kesiapan pemerintah desa dan kecamatan dalam mendukung kelancaran distribusi logistik Pilkada mendatang. “Kami ingin memastikan persiapan di tingkat desa, kelurahan, dan kecamatan berjalan optimal, khususnya dalam mendukung distribusi logistik agar Pilkada nanti bisa berjalan lancar,” ujar Ismail setelah bertemu dengan Sekcam Oba Tengah di Kantor Camat Oba Tengah.
Dalam kesempatan itu, H. Ismail Dokumalamo mengimbau seluruh Camat untuk menjaga keamanan wilayah masing-masing guna menciptakan suasana kondusif menjelang Pilkada Serentak yang akan berlangsung pada 27 November 2024. Ia juga mengingatkan agar para Camat, Kepala Desa, dan Lurah tetap fokus pada pelayanan publik dan terus meningkatkan kinerja.
Ketua DPRD H. Ade Kama menyampaikan harapannya agar aparatur di tingkat kecamatan, kelurahan, dan desa mampu menjaga stabilitas dan ketenangan di wilayahnya. “Yang terpenting, kondisi desa hingga kecamatan tetap aman dan kondusif,” ujar Ade usai bertemu aparat pemerintah Kecamatan Oba di Desa Gita.
Senada dengan hal tersebut, Wakil Ketua II DPRD Ridwan M. Yamin mengapresiasi kesiapan aparatur di tingkat desa dan kecamatan dalam menyukseskan Pilkada. “Kami hanya memastikan bahwa semua berjalan lancar, terutama distribusi logistik saat tiba di tiap desa dan kelurahan,” ungkap Ridwan.
Kunjungan ini menunjukkan komitmen Pemerintah Kota Tidore Kepulauan dalam mendukung pelaksanaan Pilkada yang aman dan tertib di seluruh wilayah daratan Oba.

Tokoh

Partai

Institusi

K / L

BUMN

NGO

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Provinsi

Negara

Topik

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi