Cari Masukan dan Pelajaran, Mentrans Iftitah Silaturahmi ke AM Hendropriyono

Cari Masukan dan Pelajaran, Mentrans Iftitah Silaturahmi ke AM Hendropriyono

17 November 2024, 13:05

Liputan6.com, Jakarta – Menteri Transmigrasi (Mentrans) Muhammad Iftitah Sulaiman Suryanegara melakukan kunjungan silaturahmi ke kediaman Abdul Mahmud Hendropriyono, mantan Menteri Transmigrasi dan Pemukiman Perambah Hutan pada masa kepemimpinan Presiden Soeharto dan B.J. Habibie, di kompleks Kraton Majapahit Jakarta, Jumat 15 November 2024.
Kunjungan ini merupakan bagian dari rangkaian silaturahmi Mentrans kepada para pemangku jabatan terdahulu, dalam upaya menggali wawasan, pengalaman serta isu-isu strategis untuk mengembangkan program transmigrasi ke depan.
Pertemuan antara Hendropriyono dan Mentrans berlangsung tertutup, diakhiri dengan jamuan makan malam.

Dalam berbagai kesempatan sebelumnya, Mentrans Iftitah menggaungkan paradigma baru transmigrasi, yang lebih berorientasi pada kesejahteraan warga transmigran dan warga sekitarnya, serta pengembangan kawasan transmigrasi yang inklusif.
Iftitaf berniat membuka peluang kerja sama yang setara dengan pihak-pihak ketiga, untuk mengoptimalkan pengelolaan sekitar 3,1 juta hektar hak pengelolaan lahan transmigrasi di seluruh Indonesia. Hal ini dalam rangka meningkatkan kualitas hidup para transmigran serta masyarakat di sekeliling kawasan transmigran.
 

Partai

Institusi

K / L

BUMN

NGO

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Provinsi

Negara

Topik

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi