Menag Bertolak ke Arab Saudi untuk Bahas Operasional Haji 2025

Menag Bertolak ke Arab Saudi untuk Bahas Operasional Haji 2025

23 November 2024, 15:41

JAKARTA, KOMPAS.com – Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar berangkat ke Arab Saudi hari ini, Sabtu (23/11/2024), untuk membahas persiapan operasional ibadah Haji tahun 2025 atau 1446 Hijriah.
Keberangkatan ini dilakukan untuk memenuhi undangan Menteri Haji Arab Saudi Tawfiq F Al Rabiah.
Dalam perjalanan tersebut, Nasaruddin didampingi oleh Kepala Badan Penyelenggara (BP) Haji Mochamad Irfan Yusuf, Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah Hilman Latief, serta Direktur Layanan Haji Luar Negeri Subhan Cholid.
Baca juga: Menag Ajak Masyarakat Rayakan Akhir Tahun dengan Beribadah Dibanding Nyalakan Kembang Api
Menurut Nasaruddin, pertemuan ini akan membahas berbagai hal, termasuk perubahan dalam pelaksanaan ibadah Haji yang akan diterapkan dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya.
“Di Saudi, akan ada perubahan-perubahan (dalam pelaksanaan haji) yang berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya dan ini perlu diketahui lebih awal, itu akan dibicarakan nanti,” ungkap Nasaruddin di Jakarta sebelum keberangkatannya.

Nasaruddin juga menambahkan bahwa hasil pertemuan tersebut akan disampaikan setelah mereka kembali dari Arab Saudi.
Penyesuaian yang diperlukan akan dibahas bersama instansi terkait.
“Kita bersama Kepala BP Haji,” tuturnya.
Baca juga: Menteri Agama Minta KPK Dampingi Penyelenggaraan Haji
Selain bertemu dengan Menteri Haji Saudi, Nasaruddin juga dijadwalkan untuk melakukan rapat dengan pimpinan Kantor Urusan Haji (KUH) pada Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) di Jeddah.
Ia mengaku telah merencanakan jadwal yang padat selama di Arab Saudi agar ketika kembali ke Tanah Air, Kementerian Agama dan instansi terkait dapat segera menyelesaikan berbagai persiapan pelaksanaan Haji.
“Kita akan padatkan acara sehingga lebih efisien dan efektif dan segera kembali untuk menyelesaikan langkah-langkah berikutnya di Tanah Air,” ujar Nasaruddin.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Partai

Institusi

K / L

BUMN

NGO

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Provinsi

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi