Proses pendistribusian logistik Pilkada secara simbolis dilepas oleh Sekda Kota Bandar Lampung, didampingi oleh Komisioner KPU Bandar Lampung, Bawaslu, dan sejumlah Forkopimda Kota Bandar Lampung, Minggu, 24 November 2024.“Hari ini, kami mulai mengamankan dan mengawal proses pendistribusian logistik Pilkada Kota Bandar Lampung. Sebanyak 2.866 logistik pilkada akan didistribusikan ke 20 kecamatan” ujar Kapolresta Bandar Lampung, Kombes Abdul Waras, dikutip RMOLLampung, Minggu, 24 November 2024.
Sebanyak 2.866 kotak suara ini terdiri dari 1.433 Kotak Suara Pilgub Lampung dan 1.433 Kotak Suara Pilwakot Bandar Lampung.Kapolresta berharap proses pendistribusian logistik Pilkada ini dapat berjalan dengan aman dan lancar. Dalam pendistribusian ini, Polisi mengerahkan 20 unit kendaraan pengawal truk pengangkut logistik Pilkada. Tak hanya pihak Kepolisian, Pihak Kodim juga turut membantu proses pengawalan logistik Pilkada. Kombes Abdul Waras menegaskan, pengamanan tidak hanya dilakukan selama distribusi, tetapi juga di tempat penyimpanan logistik di setiap PPK. “Di tingkat PPK juga sudah kita siapkan personel pengamanan selama 1 x 24 jam,” imbuh Abdul Waras.
Distribusi logistik ke tingkat PPK ini menandai tahap penting dalam persiapan Pilkada di Bandar Lampung. Dengan pengawalan ketat dari kepolisian, diharapkan seluruh proses dapat berjalan lancar hingga hari pemungutan suara.