Bina Sarana Informatika – 4 jam yang lalu                            
                            Demoday Pertamuda 2024, Panggung Dimas Sakti Unjuk Inovasi Energi Berkelanjutan

Bina Sarana Informatika – 4 jam yang lalu Demoday Pertamuda 2024, Panggung Dimas Sakti Unjuk Inovasi Energi Berkelanjutan

25 November 2024, 9:52

Demoday Pertamuda 2024 kembali digelar, menghadirkan para inovator muda Indonesia dalam ajang bergengsi yang dibuka pada 17 November 2024 di Hotel Shangri-La, Surabaya.

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA — Demoday Pertamuda 2024 kembali digelar, menghadirkan para inovator muda Indonesia dalam ajang bergengsi yang dibuka pada 17 November 2024 di Hotel Shangri-La, Surabaya. Dengan tema “Energi untuk Masa Depan yang Berkelanjutan”, acara ini menjadi ruang bagi generasi muda untuk mempresentasikan ide-ide inovatif dalam menghadapi tantangan energi, lingkungan, dan pembangunan berkelanjutan.Peserta dari berbagai daerah tampil di hadapan panel juri yang terdiri dari profesional, akademisi, dan tokoh masyarakat. Acara ini turut dihadiri oleh pemimpin industri, pemerintah, dan komunitas yang mendukung pengembangan talenta muda Tanah Air. Salah satu peserta, Dimas Sakti, mahasiswa Universitas BSI dengan startup FreshX, berhasil masuk dalam kategori Early Stage Startups dan menduduki peringkat ke-6 dari 20 peserta.“Dalam rangkaian Demoday, kami telah mengikuti mentoring tertutup pada 18-19 November 2024 bersama para mentor,” ungkap Dimas.

Rangkaian acara berikutnya adalah Mini Expo yang berlangsung pada 19-20 November 2024, di mana para peserta Top 30 memamerkan inovasi bisnis mereka. Selanjutnya, tahap Final Pitch & Awarding akan digelar pada 20 November 2024. Pada sesi ini, Top 15 peserta mempresentasikan ide mereka di hadapan juri dan tamu undangan, disusul dengan pengumuman Top 3 dari setiap kategori.Agenda terakhir meliputi Field Trip pada 21 November 2024, berupa kunjungan ke fasilitas Pertamina dan lokasi lainnya, yang bertujuan memperluas wawasan peserta mengenai sektor energi. Acara ditutup pada 22 November 2024 dengan kepulangan seluruh peserta.Demoday Pertamuda 2024 menjadi bukti nyata komitmen Pertamina dalam mendorong inovasi generasi muda Indonesia demi masa depan yang lebih berkelanjutan. Ajang ini tak hanya menjadi inspirasi, tetapi juga peluang konkret bagi talenta muda untuk berkontribusi dalam transformasi energi Indonesia. 

Tokoh

Partai

Institusi

K / L

NGO

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Provinsi

Negara

Topik

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi