Fraksi Golkar Resmi Pimpin Komisi XII DPR RI, Ketua Bambang Pattijaya

Fraksi Golkar Resmi Pimpin Komisi XII DPR RI, Ketua Bambang Pattijaya

4 November 2024, 17:05

JAKARTA, KOMPAS.com – DPR RI menetapkan susunan Komisi XII untuk periode 2024-2029. Anggota Fraksi Golkar, Bambang Pattijaya ditunjuk sebagai ketua komisi.
Penetapan itu dibacakan oleh Wakil Ketua DPR RI Adies Kadir dalam rapat pengambilan keputusan di Komisi XII pada Senin (4/11/2024).
“Jadi komposisinya tadi ketua dari Fraksi Golkar, Pak Bambang Pattijaya,” ujar Adies saat ditemui usai rapat di Gedung DPR RI, Senin.
Sedangkan untuk 4 posisi wakil ketua Komisi XII menjadi jatah Fraksi PDI-P, Gerindra, Nasdem dan PAN.
Baca juga: DPR RI Bakal Tetapkan Ketua dan Wakil Komisi XII Pekan Depan
Adapun PDI-P menunjuk Dony Oekon sebagai wakil ketua komisi XII, sedangkan Gerindra menempatkan sosok Bambang Hariyadi.

Kemudian Nasdem menunjuk Sugeng Suparwoto untuk menduduki posisi wakil ketua komisi, dan PAN mengusung Putri Zulkifli Hasan.
“Ohh kalau ini sudah tidak perlu diparipurnakan. Kan kemarin kita sudah diparipurnakan untuk komposisinya saja. Kalau pimpinan kan cukup di komisi,” kata Adies.
Adapun Komisi XII DPR RI bakal bermitra dengan 8 kementerian/lembaga, yakni:

Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral;
Kementerian Lingkungan Hidup/Badan Pengendalian Lingkungan;
Kementerian Investasi dan Hilirisasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal;
Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas);
Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas);
Dewan Energi Nasional (DEN);
Badan Pengawas Tenaga Nuklir (BAPETEN);
Badan Informasi Geospasial (BIG).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Institusi

BUMN

NGO

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Provinsi

Negara

Topik

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi