Garuda Tekuk Arab Saudi, Mardani: Kita Kawal Tak Ada Pengurangan Kuota Haji

Garuda Tekuk Arab Saudi, Mardani: Kita Kawal Tak Ada Pengurangan Kuota Haji

21 November 2024, 5:21

Kemenangan Timnas Indonesia 2-0 atas Arab Saudi dalam laga pekan keenam di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Selasa, 19 November 2024, disambut suka cita publik Tanah Air.

Salah satunya dirasakan oleh Ketua Badan Kerjasama Antar Parlemen (BKSAP) DPR RI, Mardani Ali Sera. Politikus PKS ini mengapresiasi perjuangan mati-matian Rizky Ridho dkk di atas lapangan hijau demi Merah Putih menuju Piala Dunia 2026.

“Alhamdulilah luar biasa. Mimpi World Cup tidak pernah sedekat ini. Terima kasih Garuda,” tulis Mardani melalui akun Instagram pribadinya dikutip Rabu, 20 November 2024.Meski begitu, dengan nada bercanda, Mardani mengaku khawatir ada pengurangan kuota haji imbas kekalahan Arab Saudi. “Kita kawal agar tidak ada pengurangan haji setelah laga malam tadi,” sambung Mardani dengan menambahkan emoji tertawa.Dalam laga malam tadi, Marselino Ferdinan mencetak dua pada menit ke-33 dan ke-57. Hasil ini merupakan kemenangan pertama tim asuhan Shin Tae-yong di ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

Media

Partai

Institusi

K / L

NGO

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Provinsi

Topik

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi