Krama Busungbiu Pakai Busana Adat Bali saat Menghadiri Kampanye, Koster Memuji

Krama Busungbiu Pakai Busana Adat Bali saat Menghadiri Kampanye, Koster Memuji

16 November 2024, 19:30

Jumat, 15 November 2024 – 20:23 WIB

Calon gubernur (Cagub) Bali Nomor 2 Wayan Koster memuji warga Desa Busungbiu, Kecamatan Busungbiu, Buleleng saat kampanye. Foto: Source for JPNN

bali.jpnn.com, BULELENG – Calon gubernur (Cagub) Bali Nomor 2 Wayan Koster memuji warga Desa Busungbiu, Kecamatan Busungbiu, Buleleng.Sekitar dua ribu warga desa mengenakan busana adat Bali saat mengikuti kampanye Koster-Giri dan paslon Cabup Buleleng  nomor 2 Nyoman Sutjidra- Gede Supriatna (Sutjidra-Supriatna/Joss 24)Ribuan warga hadir menggunakan udeng, kamen, saput, dan busana baju yang serasi.Koster takjub dan mengapresiasi karena warga desa menjaga budaya, senj, tradisi, agama dan kearifan lokal Bali.”Tiyang apresiasi dan bangga karena semua warga Busungbiu dalam gedung serba guna ini menggunakan busana adat Bali,” kata Koster disambut teriakan coblos nomor 2.Wayan Koster menjelaskan, selama periode pertama menjadi Gubernur Bali 2018-2023, sejumlah regulasi diterbitkan untuk mendukung pengunaan busana Bali.Seperti Perda Bali Nomor 79 Tahun 2018 tentang Hari Penggunaan Busana Adat Bali. Perda ini diterbitkan Koster setelah dilantik menjadi pemimpin Bali.”Hari ini semua pakai busana adat Bali. Dengan ini, kita tumbuhkan UMKM dan IKM di masyarakat. Tumbuhkan ekonomi seperti jahit, desain, penenun dan lainnya,” ujar Koster.

Dua ribu warga Desa Busungbiu mengenakan busana adat Bali saat mengikuti kampanye Koster-Giri dan paslon Sutjidra-Supriatna.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News

Tokoh

Partai

Institusi

K / L

BUMN

NGO

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Provinsi

Negara

Topik

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi