Lesti Kejora Cabut Laporan KDRT Rizky Billar, Ustaz Subki Sebut Hukuman Berat: Ngeri!

Lesti Kejora Cabut Laporan KDRT Rizky Billar, Ustaz Subki Sebut Hukuman Berat: Ngeri!

17 October 2022, 7:39

INDOZONE.ID – Ustaz Subki Al-Bughury mengungkap alasan dibalik pencabutan laporan KDRT Rizky Billar oleh Lesti Kejora. Menurutnya, Lesti sempat mengucap sesuatu yang mengerikan saat memutuskan untuk berdamai dengan suaminya tersebut.
“Ya mungkin Dede (Lesti Kejora) orangnya begitu, ‘yaudah lah kita maafin aja’,” kata Subki pada awak media, Sabtu (15/10/2022).Menurut ustaz yang cukup dekat dengan Lesti Kejora tersebut, sang biduan sempat melontarkan ucapan yang dianggapnya mengerikan ihwal kelakuan Rizky Billar. Saat itu, Lesti meyakinkan orang-orang dekatnya untuk memaafkan Billar.

Baca Juga: Billar dan Lesti Cengar-cengir Diduga Kembali Serumah Usai Bebas: Kayak Gak Ada Apa-apa

“Bahkan ada kata yang saya denger dari Dede, ‘kita biarin, serahun sama Allah,'” kata Ustaz Subki menirukan ucapan Lesti.Dia menjelaskan, dalam hidup memang ada reward dan punishment dari Allah. Penghargaan dan hukuman tersebut diberikan tuhan sebagai balasan dari perbuatan yang dilakukan manusia.Bagi Ustaz Subki, apa yang disampaikan Lesti lebih mengancam ketimbang hukuman penjara yang sempat dihadapi oleh Rizky Billar. Hal ini lantaran tuhan memiliki kuasa yang lebih besar ketimbang penegak hukum yang sama-sama manusia seperti Lesti dan Billar.

Baca Juga: Lesti Kejora Dihujat Cabut Laporan KDRT Rizky Billar, Baim Wong Malah Tuai Pujian

“Sebetulnya itu berat. Kalau Allah yang udah menghukum kan ngeri,” katanya lagi.Sebelumnya, Lesti Kejora memutuskan untuk mencabut laporan dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) Rizky Billar. Saat itu, Billar telah berstatus tersangka dan polisi telah menetapkannya untuk menjalani masa tahanan selama 20 hari sebelum proses persidangan.ArtikelĀ  Menarik Lainnya:

Partai

Institusi

K / L

BUMN

NGO

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Provinsi

Negara

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi