Menegangkan! Wanda Hamidah Akui Diintimidasi oleh Rombongan Berseragam Loreng Oranye di Rumahnya

Menegangkan! Wanda Hamidah Akui Diintimidasi oleh Rombongan Berseragam Loreng Oranye di Rumahnya

15 October 2022, 23:40

Reporter:
Ari Nur Cahyo|
Editor:
Ari Nur Cahyo|
Jumat 14-10-2022,11:30 WIB

seorang berseragam loreng warna oranye kelilingi rumah wanda [email protected]_hamidah-tangkapan layar instagram

JAKARTA, FIN.CO.ID – Wanda Hamidah akui dapat ancaman dari seorang berseragam loreng oranye di kediamanya di rumah Jalan Citandui 2, Menteng, Jakarta Pusat.
Sebagaimana diketahui, rumah Eks Anggota DPRD DKI Jakarta Wanda Hamidah alami geruduk paksa oleh Satpol PP dan pihak terkait dari Pemerintah Kota Jakarta Pusat dan Pemprov DKI Jakarta. Pada Kamis, 13 Oktober 2022.

Satpol PP pun mendesak  keluarga Wanda Hamidah untuk segera mengosongkan rumah tersebut.
Setelah kejadian bentrokan tersebut, kini Wanda Hamidah kembali mendapat intimidasi di rumahnya.

BACA JUGA:Ngeri! Paman Wanda Hamidah Terkapar Saat Satpol PP Terobos Paksa
BACA JUGA:Koar-Koar Bilang Anies Zalim, Pemkot Jakpus: Rumah Wanda Hamidah Berdiri di Lahan Japto Soelistyo

Melalui akun Instagramnya yang diunggah pada Jumat, 14 Oktober 2022. Wanda Hamidah memperlihatkan sebuah video sejumlah truk yang parkir di dekat rumahnya.
Selain itu, Wanda Hamidah memperlihatkan seorang berseragam loreng berwarna oranye yang sedang naik motor yang berada di rumahnya.

Tak berlangsung lama pasukan loreng tersebut meninggalkan rumah Wanda Hamidah.
“Pasukan Loreng bermotor hilir mudik di rumah kami,” ucap Wanda Hamidah
BACA JUGA:Wagub DKI Riza Patria Angkat Suara soal Penggusuran Rumah Wanda Hamidah

BACA JUGA:Heboh Rumah Wanda Hamidah Digusur, Ernest Prakasa: yang Kuat ya Mbak
Aksi intimidasi tersebut, Wanda Hamidah pun meminta perlindungan dari polisi. Ia pun mendesak jangan sampai  ada korban jiwa atas peristiwa ini.
“Aksi ini tak berhenti. Saya mohon perlindungan polisi. Apakah polisi akan melindungi kami saya tak paham. Dimana Polisi? padahal sudah jadi bentrokan,” ucap Wanda Hamidah.

Sumber:

Partai

Institusi

BUMN

NGO

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Provinsi

Negara

Topik

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi