Orang Tua Harus Waspada Gegala Gangguan Ginjal Akut Misterius pada Anak

Orang Tua Harus Waspada Gegala Gangguan Ginjal Akut Misterius pada Anak

16 October 2022, 17:10

Minggu, 16 Oktober 2022 – 13:00 WIB Tenaga Ahli Utama KSP dr. Brian Sri Prahastuti. (ANTARA/HO-Kantor Staf Presiden) jpnn.com – JAKARTA – Orang tua harus waspada gejala gangguan ginjal akut misterius pada anak.  Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) melaporkan  jumlah kasus gangguan ginjal akut Atipikal atau gangguan ginjal akut misterius pada anak bertambah menjadi 152 hingga 14 Oktober 2022.  Angka ini meningkat dari sebelumnya, sebanyak 146 kasus. Jumlah tersebut diperoleh dari laporan 16 cabang IDAI di seluruh Indonesia.Hingga saat ini, tercatat sudah 14 provinsi yang melaporkan adanya kasus gangguan ginjal akut misterius pada anak. DKI Jakarta menjadi yang terbanyak, diikuti oleh Jawa Barat, Sumatera Barat, Aceh, Bali, dan Yogyakarta.Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden (KSP) Brian Sri Prahastuti mengingatkan para orang tua untuk mewaspadai dan bertindak cepat jika anak menunjukkan gejala awal gangguan ginjal akut, seperti batuk, pilek, diare, muntah, urine yang sedikit, atau tidak ada produksi urine sama sekali.“Jika anak-anak mengalami keluhan di atas, kami mengimbau para orang tua untuk tidak melakukan self-diagnose. Sebaiknya, segera berkonsultasi dengan dokter di fasilitas kesehatan terdekat,” kata Brian dalam keterangan tertulis di Jakarta, MInggu (16/10). Brian juga menekankan pentingnya langkah preventif untuk memberikan jumlah cairan yang cukup pada anak-anak. KSP minta orang tua waspada gejala gangguan ginjal akut misterius pada anak. Harus bertindak cepat jika anak menunjukkan gejala awal.

Tokoh

Partai

Institusi

K / L

BUMN

NGO

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Negara

Topik

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi