Pakar Sebut Arinal Berhasil Mengelola Pertanian Lampung
                                    Selasa, 19/11/2024, 21:41 WIB

Pakar Sebut Arinal Berhasil Mengelola Pertanian Lampung Selasa, 19/11/2024, 21:41 WIB

19 November 2024, 21:41

Warta Ekonomi, Jakarta –
Keberhasilan Arinal Djunaidi dalam memimpin sektor pertanian di Lampung dinilai sebagai salah satu pencapaian besar yang perlu dilanjutkan pada periode berikutnya.

Hal ini mendapat perhatian dari pakar kebijakan publik Universitas Lampung, Eko Budi Sulistio, yang menyarankan agar tim pemenangan Arinal Djunaidi-Sutono (Ardjuno) lebih gencar menyampaikan keberhasilan ini kepada masyarakat.
“Lampung merupakan daerah yang mayoritas penduduknya adalah petani. Karena itu, pemerintah daerah harus dapat memberikan insentif dan perhatian lebih pada sektor pertanian agar pertanian di Lampung dapat menjadi sumber kesejahteraan masyarakat,” ujar Eko saat dihubungi, Selasa (19/11/2024).

Namun, Eko mengingatkan bahwa mengandalkan sektor pertanian saja tidak cukup untuk menopang pertumbuhan ekonomi Lampung, yang saat ini menjadi yang tertinggi di Pulau Sumatra.
“Sebagai pintu gerbang Sumatra, Pemerintah Provinsi Lampung dapat memanfaatkan potensi lain untuk meningkatkan pertumbuhan ekonominya, seperti perdagangan, industri, dan pariwisata,” ucapnya.
Eko juga menekankan pentingnya modernisasi dan industrialisasi sektor pertanian agar keberhasilan yang sudah diraih dapat lebih berdampak luas.
“Jika ingin menjadikan pertanian sebagai sektor andalan dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, maka perlu dilakukan modernisasi sistem pertanian dan industrialisasi di pedesaan yang mendukung sektor pertanian,” jelasnya.
Selain itu, Eko menggarisbawahi pentingnya strategi komunikasi yang efektif dari tim Ardjuno untuk menyampaikan keberhasilan Arinal selama memimpin Lampung di periode sebelumnya.
“Keberhasilan pembangunan yang dicapai pemerintah sebelumnya harus dapat dikomunikasikan dengan baik kepada masyarakat,” sarannya.
Ia juga menekankan perlunya tim pemenangan Ardjuno untuk menghadapi serangan kampanye negatif.
“Tim Ardjuno harus dapat meng-counter secara efektif kampanye negatif dan kampanye hitam yang mengungkap kegagalan-kegagalan pembangunan di Provinsi Lampung,” kata Eko menutup.
Keberhasilan Arinal Djunaidi dalam mengelola pertanian Lampung, yang menjadi sektor unggulan dan penopang ekonomi masyarakat, dinilai akan menjadi modal besar dalam menarik dukungan masyarakat pada Pilgub Lampung mendatang.

Dengan upaya kampanye yang terarah dan memperkuat narasi positif, pasangan Arinal Djunaidi-Sutono optimistis mampu melanjutkan pembangunan yang berkelanjutan di Lampung.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Partai

Institusi

K / L

BUMN

NGO

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Provinsi

Negara

Topik

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi