PDIP Resmi Umumkan Pecat Jokowi, Gibran dan Bobby Nasution

PDIP Resmi Umumkan Pecat Jokowi, Gibran dan Bobby Nasution

16 December 2024, 14:05

Senin, 16 Desember 2024 – 14:05 WIB

Jakarta, VIVA – PDI Perjuangan (PDIP) melalui Ketua DPP bidang Kehormatan Komarudin Watubun mengatakan bahwa Joko Widodo (Jokowi) resmi dipecat dari partai. Menurut dia, perintah pemecatan itu langsung dari Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri.

Baca Juga :

Wapres Gibran Sebut Sektor Digital Bisa ‘Dongkrak’ Pertumbuhan Ekonomi RI

Tak hanya Jokowi, Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka dan Bobby Afif Nasution juga dipecat dari PDIP. Gibran merupakan putra sulung dari Jokowi. Sementara, Bobby adalah menantu dari Jokowi.”DPP partai akan mengumumkan surat keputusan pemecatan terhadap saudara Joko Widodo, saudara Gibran Rakabuming Raka, dan saudara Bobby Nasution serta 27 anggota lain yang terkena pemecatan,” kata Komarudin dalam keterangan video yang diterima pada Senin, 16 Desember 2024.
Baca Juga :

PAN Sudah Welcome Untuk Jokowi dan Keluarganya Bergabung

Pemecatan Jokowi, Gibran, Bobby dan 27 kader PDIP lainnya tertuang dalam Surat Keputusan (SK) nomor 1649/KPTS/DPP/XII/2024.
Baca Juga :

Pakai Jersey Marselino Ferdinan, Jokowi Nonton Laga Timnas vs Laos di Stadion Manahan

Berikut SK pemecatan Jokowi yang dibacakan oleh Komarudin: 
Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan menimbang dan seterusnya, mengingat dan seterusnya, memperhatikan, memutuskan
1. Menetapkan, memberikan organisasi berupa pemecatan kepada Joko Widodo dari keanggotaan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan.2. Melarang saudara tersebut di atas, pada diktum satu di atas, untuk tidak melakukan kegiatan dan menduduki jabatan apapun yang menamakan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan.3. Terhitung setelah dikeluarkan surat pemecatan ini maka DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan tidak ada hubungan dan tidak bertanggungjawab atas segala sesuatu yang dilakukan saudara Joko Widodo.4. DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan akan mempertanggungjawabkan surat keputusan ini pada kongres yang akan datang.5. Surat keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan. Dan, apabila di kemudian hari terdapat kekeliruan akan ditinjau kembali dan dilakukan perbaikan sebagaimana mestinya.Sebelumnya, Jokowi angkat bicara terkait pernyataan Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto, yang menyebut Jokowi, anak dan menantunya itu sudah bukan lagi menjadi bagian dari partai berlambang kepala banteng.Namun, Jokowi yang merupakan eks Wali Kota Solo tersebut hingga saat ini masih memiliki kartu tanda anggota atau KTA PDIP.“Ya berarti partainya perorangan,” kata Jokowi saat dimintai tanggapannya oleh wartawan di Solo Jawa Tengah, Kamis, 5 Desember 2024.Awak media saat itu kembali menanyakan bahwa Jokowi sudah tak terafilisi dengan partai politik. Dia menjawab bahwa partai tersebut sekarang merupakan partai perorangan. “Ya, partai jadi perorangan, ya udah itu,” ujarnya.
 

Sekjen Pemuda Muhammadiyah Desak PDIP Pecat Hasto Kristiyanto Terkait Kasus Harun Masiku
Kasus buronan Harun Masiku kembali menjadi sorotan publik. Sekjen Pemuda Muhammadiyah desak PDIP segera tindak tegas pecat Hasto Kristiyanto.

VIVA.co.id
15 Desember 2024

Partai

Institusi

K / L

BUMN

NGO

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Negara

Topik

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Transportasi