Peringatan Hari Relawan PMI di DIY, Ini Kiprah dan Kegiatannya

Peringatan Hari Relawan PMI di DIY, Ini Kiprah dan Kegiatannya

25 December 2024, 4:15

KRjogja.com – Yogyakarta – Palang Merah Indonesia Daerah Istimewa Yogyakarta (PMI DIY) menggelar Peringatan Hari Relawan PMI Tahun 2024 yang diikuti oleh 1.600 orang Relawan PMI seluruh DIY dan mitra PMI di Lapangan Mandala Krida, Yogyakarta pada Selasa (24/12/2024). Peringatan Hari Relawan PMI yang diperingati setiap tanggal 26 Desember, pada tahun ini bertema “Sinergitas Relawan dalam Mewujudkan Ketangguhan Masyarakat.” Kegiatan dihadiri Sekda DIY Beny Suharsono, Wakil Ketua Umum PMI Pusat Komjen Pol (Purn) Drs Nanan Soekarna, Pj Walikota beserta seluruh Komponen PMI di DIY, serta Mitra PMI DIY. Baca Juga: Sambut Hari Jadi Ke-74, DPRD Boyolali adakan Ragam Kegiatan
Rangkaian acara yang ditampilkan diantaranya apel kesiapsiagaan relawan, simulasi penanganan bencana hidrometeorologi kolaborasi PMI dengan mitra penanggulangan bencana terkait, flash mob serta display kendaraan operasional pelayanan PMI dan mitra. GBPH H Prabukusumo SPsi selalu Ketua PMI DIY mengungkapkan, relawan merupakan garda terdepan dan jantung organisasi dengan kontribusinya yang sangat besar. Organisasi ini bersentuhan langsung dengan masyarakat yang membutuhkan.

“Sinergitas Relawan PMI dengan pemerintah, korporasi, masyarakat, media dan akademisi dalam rangka mewujudkan ketangguhan di masyarakat selama ini telah menginspirasi kerja-kerja kemanusiaan di seluruh dunia,” sebut Prabukusumo. “Maka peringatan Hari Relawan ini sangat penting untuk memberikan pengakuan dan penghargaan bagi Relawan PMI dengan segala kiprahnya”, tuturnya. Baca Juga: KPK Tetapkan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Tersangka Kasus Harun Masiku Gusti Prabu memaparkan kiprah Relawan PMI menggema pada saat tanggap darurat bencana tsunami di Aceh akhir tahun 2004 lalu. Kiprah relawan pun didedikasikan untuk kerja kemanusiaan pada saat bencana gempa bumi di Yogyakarta tahun 2006, disusul bencana di Pengandaran, bencana erupsi Gunung Merapi tahun 2010, bencana gempa bumi Lombok tahun 2018, gempa bumi, tsunami dan likuifaksi Palu, Sulawesi Tengah tahun 2018, bencana erupsi Gunung Semeru Lumajang tahun 2021, sampai dengan di daerah konflik seperti Ambon dan Poso. Dalam Gerakan Internasional Palang Merah dan Bulan Sabit Merah dikenal dengan Prinsip Kemanusiaan yaitu merupakan ajakan untuk bertindak untuk mencegah, meminimalisir, melindungi dan menjamin penghormatan. Prinsip inilah yang menginspirasi Relawan untuk belajar tentang pertolongan pertama, mendidik masyarakat tentang berbagai penyakit, mendonorkan darah. “Prinsip ini yang mendorong relawan untuk mendedikasikan waktu dan mempertaruhkan hidup mereka untuk merawat orang-orang yang berada di lokasi yang sulit dan berbahaya. Juga menggerakkan orang yang menyumbangkan waktu dan uangnya untuk membantu orang asing yang jauh dari tempat asal mereka”, terang Gusti Prabu. Baca Juga: Penguatan Asta Cita Melalui MoU dengan Pertamina, Menteri Nusron: Wajib ‘Support’ Jangan Menghambat Sesuai dengan amanah Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2018 tentang Kepalangmerahan, salah satu tugas PMI adalah melakukan pembinaan relawan. “Pada momentum hari relawan ini, saya memberikan penghargaan dan apresiasi yang tinggi kepada Relawan seluruh Indonesia khususnya di DIY,” tegas Gusti Prabu. Sementara itu, Haris Eko Yulianto, Ketua Bidang Anggota dan Relawan PMI DIY menjelaskan bahwa peringatan Hari Relawan PMI Tahun 2024 dipusatkan di Halaman Parkir Stadion Mandala Krida, Yogyakarta dengan tuan rumah PMI Kota Yogyakarta. “Kegiatan juga dihadiri ribuan orang, dari internal PMI maupun mitra kerja PMI. Internal PMI dari PMI seluruh DIY, mitra kerja di antaranya Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompimda), BPBD DIY, Satuan Pamong Praja DIY, Basarnas, RAPI, ORARI, Kwarda DIY, SAR DIY, TNI, POLRI, Tagana, Paksi Katon, Media, Kampus dan mitra lainnya,” urai Haris.

Partai

Institusi

K / L

NGO

Organisasi

Perusahaan

Negara

Topik

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Transportasi