JAKARTA, KOMPAS.com – Komisi III DPR RI berencana merampungkan uji kelayakan dan kepatutan atau fit and proper test terhadap 10 calon anggota Dewan Pengawas Komisi Pemberantasan Korupsi (Dewas KPK) pada Rabu (20/11/2024) hari ini.
“Siang ini sisa tujuh (calon anggota) Dewas KPK lagi. Bakal diselesaikan hari ini, mungkin sampai malam nanti,” kata Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni kepada wartawan di Gedung DPR RI, Rabu (20/11/2024).
Hal ini berbeda dengan fit and proper test terhadap calon pimpinan KPK yang berlangsung selama dua hari pada Senin (18/11/2024) dan Selasa (19/11/2024).
Baca juga: Pimpinan KPK Kerap Langgar Etik, Wisnu Broto: Aturan Dewas Dianggap Tak Mengikat
Sahroni menyebutkan, Komisi III bakal mengumumkan hasil uji kelayakan capim KPK dan calon anggota Dewas KPK pada Kamis (21/11/2024).
“Enggak langsung (diumumkan) hari ini. Mungkin besok. Ya (Jamnya) mungkin pagi kali ya, mungkin pagi. Ya kita lihat besok,” ujar dia.
Diketahui, DPR menggelar uji kelayakan dan kepatutan atau fit and proper test calon pimpinan KPK dan calon anggota Dewan Pengawas KPK sejak Senin lalu.
Baca juga: Singgung Ego Sektoral, Calon Dewas KPK: Pimpinan KPK Merasa Paling Hebat
Sebanyak 10 orang capim KPK dan 10 orang calon anggota Dewas KPK mengikuti uji kelayakan ini.
DPR akan memilih lima orang pimpinan KPK dan lima orang anggota Dewas KPK yang akan menjabat selama lima tahun ke depan.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.